Selasa, 07 Juni 2022

RELAKSASI MATA FIKIRAN DAN HATI DI CURUG CIPEUTEUY

Halo Sobat TOURa! 

Jumpa lagi di blog kita tercinta, memanja rasa dengan eksplor wisata Indonesia. Apalagi kalo bukan NusanTOURa. Kali ini Toura mau ngajak kalian santai di pantai Gunungkidul, yuk.

Kali ini aku bakal jelasin tentang destinasi wisata alam yang begitu sejuk dan tenang Curug Cipeuteuy Majalengka Jawa Barat.. 


MAJALENGKA - Curug Cipeuteuy adalah salah satu objek wisata alam berupa air terjun yang dimiliki Kabupaten Majalengka. Air terjun ini masih terletak dalam kawasan Gunung Ciremai. Oleh karena itu, lokasinya dikelilingi oleh lingkungan hutan yang masih asri. Air terjun ini diberi nama dari tanaman petai. Dalam bahasa Sunda, tanaman ini disebut sebagai “peuteuy”. Menurut warga setempat, dahulu tanaman tersebut banyak tumbuh dan ditemukan di sekitar curug. Saat ini, apabila kalian mengunjunginya tidak akan menemukan tanaman petai, melainkan ruang rekreasi yang nyaman dan tenang di tengah hutan.

        Untuk menuju lokasi curug, kalian harus berjalan kaki. Jaraknya tidak terlalu jauh, hanya sekitar 300 meter. Trek hiking ini juga kondisinya sangat baik dan ramah untuk kalangan amatir. Setelah melewati gerbang, pengunjung akan langsung disambut oleh area swafoto. Area ini dipenuhi platform kreatif berbentuk dermaga dan sayap kupu-kupu. Tak jauh dari sana, terdapat toko cinderamata yang terbuat dari bilik bambu. Jalan setapak akan membawa kalian menuruni beberapa anak tangga dan melintasi jembatan. Pengunjung akan melewati persimpangan yang memisahkan jalur ke curug dan bumi perkemahan. Sepanjang jalan, suasana hutan pinus yang sejuk akan menghibur mata sekaligus menyegarkan tubuh.

         Curug Cipeuteuy berada di sebuah legok atau dataran rendah. Pertama kali tiba, pengunjung tidak akan langsung disambut oleh air terjun, melainkan rangkaian kolam renang berundak yang cantik. Kolam ini ditata sedemikian rupa hingga memiliki beberapa tingkat. Layaknya taman buatan, pinggiran kolamnya disusun dari batu alam. Di tengah kolam, sebuah jembatan bambu berdiri kokoh melintang. Kolam tersebut menampung aliran air dari air terjun yang berada tak jauh dari sana. Air terjun inilah yang bernama Cipeuteuy. Alirannya tidak terlalu deras, sehingga lebih cocok disebut sebagai aliran air. Bentuknya pun tidak terlalu tinggi atau lebar.

        Jika kalian ingin bermalam di kawasan Curug Cipeuteuy, kalian bisa banget memilih kegiatan berkemah. Objek wisata ini tidak hanya menawarkan air terjun yang menyegarkan. Terdapat bumi perkemahan yang nyaman dengan fasilitas lengkap dan memadai, yaitu Awilega. Bumi Perkemahan Awilega berada di tanah lapang di tengah hutan. Berkemah di sini akan memberikan ketenangan yang berbeda dari suasana hiruk-pikuk kota. Tidak perlu khawatir soal fasilitas, karena toilet bersih hingga listrik sudah tersedia di sini. Lokasinya sangat cocok untuk berkemah dan rekreasi keluarga di akhir pekan.

      Suasana hutan yang asri, gemuruh ari terjun yang menenangkan, kesejukan udara yang menyegarkan badan, hingga pemandangan yang menakjubkan dapat merelaksasi mata, fikiran dan hati kita. Tempat ini cocok banget buat kalian yang lagi galau atau banyak fikiran, kalian bisa menenangkan perasaan dan fikiran kalian dengan menikmati keindangan dan kesjukan suasana curug cipeuteuy. Tidak hanya itu untuk yang ingin berlibur bareng keluargam pasangan atau teman dengan pemandangan yang memanjakan mata, tempat ini dapat menjadi destinasi yang cocok banget buat kalian.

Untuk itu buat kalian yang ingin berlibur, boleh banget tuh main ke Curug Cipeuteuy Majalengka Jawa Barat ini.

Yukk buruan.. .!!!

 

- Ade Choerul Maula -

0 komentar:

Posting Komentar